Beranda Media Informasi Berita PERTALIFE INSURANCE RAIH PENGHARGAAN "BEST PRODUCT INNOVATION" DI PRIMAYA PATNERS AWARDING NIGHT 2025

PERTALIFE INSURANCE RAIH PENGHARGAAN "BEST PRODUCT INNOVATION" DI PRIMAYA PATNERS AWARDING NIGHT 2025

17 Sep 2025
18
VIEWS
Jakarta, 16 September 2025 – PertaLife Insurance kembali menorehkan prestasi membanggakan dengan meraih penghargaan “Best Product Innovation” dalam ajang Primaya Partners Awarding Night 2025 yang diselenggarakan oleh Primaya Hospital Group. Acara ini merupakan bagian dari perayaan 19 tahun Primaya Hospital dengan tema “19 Years with You – Caring Beyond Boundaries”. Penghargaan tersebut diterima langsung oleh Direktur Operasional PertaLife Insurance, Alfa Niasari Utami bersama VP Operation & Claim, Luh Ayu Santi Utamidewi yang mewakili PertaLife Insurance.

Penghargaan Best Product Innovation diberikan kepada mitra yang berhasil menghadirkan inovasi produk layanan kesehatan, sehingga menjadikan Primaya Hospital sebagai Preferred Hospital pilihan utama bagi pasien. Melalui pengembangan paket tindakan yang terstruktur, transparan, dan sesuai kebutuhan pasien, inovasi ini terbukti tidak hanya mempermudah akses, tetapi juga meningkatkan kepercayaan serta kepuasan pasien dalam setiap layanan kesehatan.

Direktur Operasional PertaLife Insurance, Alfa Niasari Utami, menyampaikan apresiasinya atas penghargaan ini. “Kolaborasi dengan Primaya Hospital telah menjadi salah satu bentuk nyata sinergi yang berorientasi pada peningkatan layanan kepada nasabah. Kami percaya inovasi produk adalah kunci untuk menjaga kepercayaan sekaligus memberikan perlindungan terbaik bagi masyarakat,” ujar Alfa.

Senada dengan hal tersebut, Luh Ayu Santi Utamidewi - VP Operation & Claim, menambahkan bahwa penghargaan ini semakin memotivasi PertaLife Insurance untuk terus menghadirkan layanan yang lebih mudah diakses, transparan, dan relevan dengan kebutuhan pasien maupun nasabah. "Komitmen PertaLife Insurance adalah memberikan kepastian dan ketenangan melalui pelayanan klaim yang cepat, tepat, dan berintegritas," kata Santi. 

Sementara itu, Leona A. Karnali – CEO Primaya Hospital Group, menyampaikan ucapan selamat kepada seluruh mitra yang mendapat penghargaan, termasuk PertaLife Insurance. “Kami berkomitmen untuk terus memperkuat kolaborasi dengan para mitra strategis, karena kehadiran mereka sangat berarti dalam perjalanan kami menghadirkan layanan kesehatan yang unggul dan penuh kepedulian,” ungkap Leona.

Primaya Partners Awarding Night 2025 turut dihadiri oleh sekitar 15 mitra strategis dari berbagai sektor, termasuk perusahaan asuransi, korporasi, komunitas, dan digital partner. 

Acara yang berlangsung di XXI Lounge, Plaza Senayan Jakarta, ini menjadi wujud apresiasi atas kolaborasi erat dengan para mitra strategis yang telah berkontribusi dalam mendukung komitmen Primaya Hospital untuk menghadirkan pelayanan kesehatan berkualitas dengan penuh keunggulan dan kepedulian.PLI

Latest News