Beranda Media Informasi Berita dan Artikel LEADERSHIP FORUM PERTALIFE INSURANCE

LEADERSHIP FORUM PERTALIFE INSURANCE

21 Mar 2023
47
VIEWS
PertaLife Insurance mengadakan Leadership Forum dengan menghadirkan narasumber, Dini Indrawati Septiani, Country Director, AVPN yang memberikan materi dengan tema ‘Be The Best Version of You (21/3/23).

PERTALIFE INSURANCE LEADERSHIP FORUM

“BE THE BEST VERSION OF YOU”

JAKARTA – “Hidup itu hendaknya memberi manfaat bagi orang lain di sekitar kita, semakin besar  manfaat yang kita berikan tentu akan semakin baik ” Demikian disampaikan oleh Dini Indrawati Septiani, Country Director, AVPN saat menjadi narasumber acara Leadership Forum Chapter IV yang berlangsung di Ballroom Kantor PertaLife Insurance pada Selasa, 21 Maret 2023.

Mengangkat tema Be The Best Version of You, Dini menjelaskan bahwa setiap orang memiliki kelebihan masing-masing, oleh karena itu harus mampu memanfaatkan setiap kelebihan agar memberikan manfaat baik untuk diri sendiri maupun orang lain. Kita harus mampu melepaskan pikiran-pikiran negatif, limiting beliefs, ketakutan, serta kekhawatiran yang menahan kita untuk melangkah maju, dan pada akhirnya akan menjadi pribadi yang terbaik.

“Jangan pernah merasa rendah diri, karena dengan kelebihan yang Tuhan berikan, kita semua bisa menjadi The Best Version Of You, kunci utamanya adalah memiliki tujuan hidup yang ingin di capai, misalnya apa perbedaan (difference) yang bisa kita buat untuk kehidupan orang lain? dan apa warisan (legacy) yang ingin kita tinggalkan untuk orang-orang sekitar saya, ketika saya sudah tidak ada lagi di dunia ini, ini akan memacu kita untuk terus berbuat yang terbaik” jelas Dini.

Lebih lanjut, Dini menerangkan salah satu cara kita menemukan makna hidup adalah dengan konsep Ikigai yang telah diterapkan oleh masyarakat Jepang. Ikigai dapat diartikan sebagai alasan kita hidup, 4 (empat) elemen dari ikigai adalah Passion sesuatu yang kita senangi, Mission, yaitu hal-hal yang dibutuhkan oleh lingkungan sekitar kita, Vocation, sesuatu yang dapat kita lakukan dan menghasilkan pendapatan bagi kita dan  Professio,  sesuatu yang kita merasa ahli di bidangnya, dengan menyatukan elemen tersebut, maka kita akan menemukan arti dari Ikigai yang dapat membuat hidup lebih bermakna.

Sementara itu, Direktur Utama PertaLife Insurance, Hanindo W. Hadi, berharap dengan mengikuti forum ini, Perwira PertaLife Insurance mampu mengubah mindset dan culture yang mungkin selama ini bekerja hanya sebatas rutinitas saja menjadi lebih baik dan punya tujuan yang lebih besar untuk memberikan kontribusi terbaik bagi perusahaan.

“Perusahaan memerlukan Perwira tangguh, kreatif dan inovatif sesuai dengan value PertaLife Insurance yaitu SPIRIT yang menjadi energi untuk mencapai visi dan misi perusahaan” tegas Hanindio.PLI 


Latest News