Beranda Media Informasi Berita ICONIC-RS 2024: DIREKTUR UTAMA PERTALIFE INSURANCE AJAK PERUSAHAANADOPSI ESG UNTUK KEBERLANJUTAN BISNIS

ICONIC-RS 2024: DIREKTUR UTAMA PERTALIFE INSURANCE AJAK PERUSAHAANADOPSI ESG UNTUK KEBERLANJUTAN BISNIS

28 Oct 2024
9
VIEWS
SURAKARTA - Direktur Utama PertaLife Insurance, Hanindio W. Hadi menjadi pembicara pada 3rd International Conference in Contemporary Risk Studies (ICONIC-RS) 2024 yang diselenggarakan oleh Fakultas Ekonomi & Bisnis Universitas Pertamina berlangsung di Surakarta (3/10/2024).
 
Pada acara yang bertaraf internasional tersebut Hadir President Director Pertamina Foundation Agus Mashud, Rektor Universitas Pertamina, Prof. Dr. Wawan Gunawan A.Kadir, M.S. s, Dekan FEB dan Fakultas Komunikasi & Diplomasi Universitas Pertamina Dr. Dewi Hanggraeni, Wakil Dekan Fakultas Komunikasi & Diplomasi Universitas Pertamina, Dr. Indra Kusumawardhana.

Dalam kesempatan tersebut, Hanindio memaparkan tentang best practice pengelolaan risk management dan penerapan governance sebagai upaya optimal meningkatkan trust secara berkelanjutan. Sangat penting bagi satu perusahaan untuk tidak hanya berorientasi pada profit semata (short term), tetapi juga menjalankan pilar-pilar ESG (Environment, Social, dan Governance ) agar sustainability bisnis bisa lebih terjaga.

“Meminimalisir Risiko ESG menjadi bagian dari tanggung jawab korporat melalui risk management dan penerapan governance sebagai upaya mengubah challenge to opportunity demi meningkatkan kepercayaan masyarakat kepada perusahaan yang dibangun dan berorientasi untuk meningkatkan kesejahteraan banyak orang.” jelas Hanindio.

Pertalife sebagai bagian dari Pertamina Grup selalu mendukung implementasi ESG dalam setiap bisnis yang dijalankan melalui berbagai inisiatif strategis bisnis sebagai Perusahaan asuransi yang melihat profil-profil risiko lingkungan, dampak dekarbonisasi, dan juga melihat peluang-peluang terkait pengembangan program employee benefit bagi pegawai Pertamina Grup.

ICONIC-RS adalah konferensi bertaraf Internasional yang diselenggarakan oleh Universitas Pertamina dengan didukung penuh oleh Pertamina Foundation. Menghadirkan para ahli manajemen risiko, mulai dari akademisi sampai praktisi industri yang memberikan sharing tentang upaya memitigasi risiko di era digital saat ini yang bersifat dinamis. 

Beberapa topik menarik dibahas dalam konferensi ini antara lain Risiko Lingkungan pada Sektor Energi, Lingkungan, Sosial, dan Tata Kelola, Manajemen Risiko dan tata kelola perusahaan yang baik, dampak perubahan iklim dan bencana alam terhadap lingkungan dan masyarakat, serta kebijakan dan regulasi untuk mendukung pembangunan berkelanjutan. Diharapkan peserta dapat memperoleh pengetahuan tentang risiko lingkungan, strategi mitigasi, kebijakan terkait, serta peran berbagai pemangku kepentingan dalam mengatasi tantangan tersebut. PLI

Latest News